Monday, March 25, 2019

Terbang

Perempuan lari.. meninggalkan jejak yang samar..
dia melayang.. meninggalkan raga dengan hati yang tergantung tak tertata.

Dalam perjalanannya dia disuguhkan dengan kepahitan yang berada di antara awan.. setiap angin yang dilewati terasa begitu perih

dia kira terbang dari raga membuatnya hilang dari sesak.. 
ternyata hidup diantara langit dan awan jauh lebih membuat bathin berontak

dia terbang ditengah tengah kenyataan dan mimpi.. 

Raga sudah tidak dimiliki,
Hanya bathin yang menari-nari diatas hujan dan awan mendung....
mengikuti dingin dan gelapnya langit.. 

semesta membicarakannya..
siapa perempuan ini?

bulan takut berjabat tangan,
bintang enggan bertatap muka..


mata penuh embun lewati sela-sela saraf retina, menguap pada kenangan yang dirasa hanya diraga..

0 comments: